Friday, March 15, 2013

Mengasuransikan Kesehatan Orang Tua Kita

Pernahkah terpikir oleh kita untuk membalas budi orang tua kita dengan menjamin kesehatan mereka diusia lanjut, seperti halnya usaha mereka menjamin kesehatan kita pada saat masih anak - anak? Memang benar ada banyak cara untuk membalas budi orang tua, yang mungkin kita tidak akan bisa menyamai apa yang telah mereka perjuangkan dan upayakan sejak kita lahir ke dunia sampai saat ini, namun salah satu solusi yang bisa digunakan untuk membuktikannya adalah dengan mengasuransikan kesehatan mereka, dengan mengasuransikan kesehatannya setidaknya dapat memberikan sedikit bantuan  bagi mereka untuk mendapatkan pelayanan yang layak diusianya.

Penyakit degeneratif adalah penyakit yang biasanya terjadi pada manusia usia paruh baya hingga lanjut. Begitu banyaknya jenis penyakit degeneratif sehingga memungkinkan terjadinya penyakit degeneratif kompleks, yang tentunya akan membutuhkan usaha ekstra untuk menyembuhkannya.

Pada umumnya jaminan kesehatan bagi manula akan membutuhkan nilai premi yang cukup besar untuk dapat mencakup kebutuhan pengobatan secara memadai, jika hal ini belum terjadi maka pengajuan asuransi bisa dilakukan diusia muda dengan masa pertanggungan maksimum untuk manfaat pengobatan. Sedangkan jika orang tua kita sudah berusia diatas 50 tahun, maka kepesertaan bisa diusahakan dengan beberapa cara diantaranya:

  1. Menyesuaikan besaran premi dengan kebutuhan asuransi maksimum bagi mereka. Besaran premi akan mempengaruhi banyaknya manfaat dan besarnya nilai pertanggungan/tunjangan yang akan didapat dari tiap - tiap manfaat yang ada.
  2. Memprioritaskan kepada manfaat/tunjangan kesehatan atau rumah sakit saja dengan masa pertanggungan maksimal atau proporsional, sehingga besaran premi bisa ditekan sedemikian rupa.
  3. Mengikutsertakan kepada proteksi penuh pada jaminan kematian, biaya pertanggungan yang nanti diklaim dapat digunakan untuk mengganti biaya pengobatan yang ada.

Berikut beberapa Contoh Penyakit Degeneratif

  1. Amyotrophic Lateral Sclerosis (ALS) atau dikenal juga dengan nama penyakit Lou Gehrig. Penyakit yang menyebabkan melemahnya fungsi otot tubuh yang dapat menyebakan kesulitan menggerakkan anggota tubuh, seperti kesulitan berjalan. kesulitan berbicara, kesulitan makan dan kesulitan bernafas. Penyakit ini menyerang orang berusia 40 -  60 tahun.
  2. Alzheimer. Gejala umum penyakit ini adalah kesulitan untuk mengingat suatu peristiwa, emosi yang tidak terkontrol, lekas marah, kesulitan berbicara, kehilangan daya ingat jangka jangka panjang. Bagi penderita yang hidupnya bergantung kepada pengasuh, menuntut pengasuh dapat mengantisipasi efek sosial psikologis, fisik dan ekonomi selama merawat penderita penyakit ini atau penderita  membutuhkan terapi khusus atau pengobatan yang membutuhkan manajemen multidisiplin  Dengan spesifikasi dan resiko seperti ini maka penyakit ini dapat dikategorikan sebagai penyakit yang mahal. Penyakit ini menyerang orang diusia diatas 65 tahun.
  3. Parkinson. Penyakit ini menyerang sistem saraf pusat, memiliki gejala umum seperti tersendatnya gerakan anggota tubuh, gemetar dan kaku. Parkinson termasuk penyakit mahal, biaya pengobatan per pasien di Amerika mencapai USD 10.000/tahun atau sebesar 98juta rupiah. Penyakit ini dapat menyerang orang berusia diatas 40 tahun.
  4. Multiple System Atrophy (MSA). Penyakit ini dikaitkan dengan degenerasi sel-sel saraf di daerah tertentu dari otak. Ini degenerasi sel menyebabkan masalah dengan gerakan, keseimbangan, dan fungsi otonom lain dari tubuh seperti kontrol kandung kemih atau tekanan darah regulasi. Gejalam umum dari MSA adalah lambat, gerakan kaku seperti parkinson, kesulitan koordinasi gerakan dan keseimbangan, gangguan fungsi tubuh otomatis, mengakibatkan pusing atau pingsan saat berdiri, disfungsi ereksi, sembelit, kering mulut dan kulit, kesulitan mengatur suhu tubuh, mendengkur keras atau pernafasan yang tidak normal dan gangguan tidur dan masalah dengan kandung kemih termasuk urgensi, frekuensi, pengosongan kandung kemih yang tidak lengkap, atau ketidakmampuan untuk buang air kecil (retensi). MSA lebih banyak menyerang laki - laki berusia 50 - 60 tahun.
  5. Niemann-Pick. Penyakit ini termasuk kelompok penyakit fatal pada gangguan metabolisme. Gejala penyakit ini berhubungan dengan pembesaran hati dan limpa ( hepatosplenomegali ) dapat menyebabkan nafsu makan berkurang, limbung, kesulitan berbicara, gerakan mata yang cepat dan kejang - kejang, gangguan tidur, mengantuk di siang hari dan terjaga di malam hari. Penyakit ini juga dapat menyerang remaja.
  6. Aterosklerosis. Penyakit yang disebabkan penebalan dinding pembuluh darah akibat dari penumpukan lemak seperti kolestrol dan trigliserida. Aterosklerosis ini sebagian besar menyerang manula, namun dapat juga anak - anak usia dini.
  7. Progressive Supranuclear Palsy. Gejala umum PSP adalah kehilangan keseimbangan, berjalan dengan cepat dan tidak terarah menyebabkan tabrakan dengan benda atau orang didepannya, kesulitan berbicara dan mengedipkan mata, gangguan tidur dan sembelit. PSP menyebabkan kerusakan dan kematian volume tertentu otak.
  8. Kanker. Kanker disebabkan  pertumbuhan sel yang tidak diatur. Pada kanker, sel-sel membelah dan tumbuh tak terkendali, membentuk tumor ganas, dan menyerang bagian tubuh dekatnya. Kanker juga dapat menyebar melalui aliran darah. Kanker biasanya diobati dengan kemoterapi , terapi radiasi dan pembedahan. Kanker ini adalah penyakit yang banyak disebabkan faktor lingkungan seperti gaya hidup, alkohol, tembakau, kegemukan, infeksi, radiasi, polusi,  dan stress (90% - 95%) dan hanya 5% - 10% disebabkan oleh faktor keturunan. Penyakit ini memiliki kecendrungan menyerang manusia usia 50 - 75 tahun.
  9. Essential tremor.
  10. Tay-Sachs Disease.
  11. Diabetes. Diabetes mellitus, atau diabetes, adalah sekelompok penyakit metabolik di mana seseorang memiliki gula darah yang tinggi, baik karena pankreas tidak menghasilkan cukup insulin, atau karena sel tidak merespon insulin yang dihasilkan. Tinggi gula darah menghasilkan gejala klasik poliuria (sering kencing), polidipsia (haus meningkat) dan polifagia (kelaparan meningkat). Diabetes menyerang manusia berusia diatas 40 tahun.
  12. Heart Disease. Penyakit kardiovaskular mengacu pada setiap penyakit yang mempengaruhi sistem kardiovaskular , penyakit jantung terutama, penyakit pembuluh darah otak dan ginjal , dan penyakit arteri perifer. Penyebab penyakit kardiovaskular yang beragam namun aterosklerosis dan atau hipertensi adalah yang paling umum. Penyakit jantung adalah penyebab utama kematian di dunia. Faktor resiko penyakit jantung: usia, jenis kelamin, tekanan darah tinggi, serum kolesterol tingkat tinggi,  merokok tembakau, konsumsi alkohol berlebihan, riwayat keluarga, obesitas, kurangnya aktivitas fisik, faktor psikososial, diabetes mellitus, polusi udara. Diperkirakan bahwa 87 persen orang yang meninggal karena penyakit jantung koroner adalah lebih dari 60 tahun dan lebih tua.
  13. Keratoconus.
  14. Inflammatory Bowel Disease (IBD).
  15. Prostatitis
  16. Osteoarthritis
  17. Osteoporosis. Penyakit tulang yang mengarah ke peningkatan risiko patah tulang. Dalam osteoporosis, kepadatan mineral tulang berkurang, mikroarsitektur tulang memburuk, jumlah dan protein dalam tulang yang berubah. Penyakit ini menyerang manusia diusia 75 tahun.
  18. Rheumatoid Arthritis. Atau lebih dikenal dengan rematik adalah gangguan inflamasi sistemik kronis yang dapat mempengaruhi banyak jaringan dan organ, tetapi terutama menyerang fleksibelitas (sinovial) sendi. Penyakit ini bisa menyebabkan kematian dan menyebabkan kondisi yang sangat menyakitkan, yang dapat menyebabkan kerugian besar fungsi dan mobilitas jika tidak diobati. Penyakit ini menyerang manusia diusia 40 - 50 tahun.
  19. Huntington's Disease.
  20. Chronic traumatic encephalopathy.
  21. Chronic Obstructive Pulmonary Disease (COPD). Atau dikenal dengan penyakit paru - paru. Salah satu penyebab utama kematian keenam besar di seluruh dunia pada manusia diatas usia 40 tahun.
  22. Marfan's Syndrome.


Pin It!

No comments:

Post a Comment

Thank you to leave a comment for berasuransi. We will get back to you as soon as possible. Have a great day!